Hitungan mundur terus berjalan semakin dekat saat-saat yang dinantikan d’Masiv dan Masivers. Wah udah ga sabar nih! Detik demi detik telah terlewati, puncak kemeriahan pun sudah membuat semua orang merinding dan ga sabaran untuk tiba pada waktunya. Namun ada satu hal yang istimewa saat yang berbarengan dengan Ultah d’Masiv yang ke-7, disaat itulah salah satu personel d’Masiv berulang tahun. Siapakah itu hayo tebak? Klo kalian Masivers sejati pasti bisa menebaknya? Hayo siapa yang berulang tahun sama dengan Ultah d’Masiv? Yup betul Rai berulang tahun sama seperti d’Masiv. Bassis kelahiran Jakarta 3 Maret 1988 ini telah mencapai usia 22 tahun. Orang-orang terdekatnya pun menyiapkan surprise untuk dia termasuk perwakilan Masivers ada Acoy, Rio, Fachry, Rackha Bolang, dll wah banyak juga tu? Rama, kiki, Rian bersiap untuk surprise Rai, akhirnya tepat pukul 00.00WIB pada 3 Maret 2010 telah tiba. Kita semua mengagetkan Rai yang sedang tertidur lelap, sontak Rai kaget, Happy Birthday Rai!! Semua teriak sampe ada yang nempelin bedak dimukanya Rai! Rai katawa terus nyengir. Setelah itu ritualpun dilaksanakan peniupan lilin pada kue tart yang telah disediakan. Ups jangan lupa memohon doa dulu kepada Allah SWT. Semoga ditahun depan lebih baik, dimurahkan rezekinya, diberi kesehatan, dan keluarganya selalu bahagia. Amin. Itu sepenggalan doa Rai yang diminta. Kami pun semua mengamini untuk apa yang Rai doakan. Waktu semakin menjelang shubuh, setelah makan nasi kuning buatan ibunya Rai, kami semua kekenyangan. Hehehe. Nah sekarang waktunya kembali kerumah masing-masing karena pagi ini d’Masiv perform di Dahsyat RCTI. Seneng kan kalian dengernya meski mereka sibuk tapi masih menyempatkan untuk buat Surprise saudara mereka sendiri, meski sederhana namun kebersamaannya tidak dapat dinilai dengan apapun!
Pagipun tiba tepat pukul 05.00 WIB saatnya anak-anak d’Masiv bangun untuk mandi dan persiapan menuju studio Dahysat RCTI, meski mata ngantuk semua mereka jalani untuk selalu menghibur Masivers. Tibalah mereka di studio, sesampainya disana mereka sarapan pagi dengan bubur. Nikmat kan pagi2 dah nyabu? Persiapan mulai dijalani setelah makan, check sound dan mengganti kostum untuk perform mereka mulai rapi semua, tinggal menunggu saja waktunya On air. Masivers pun sudah mengantri diluar menunggu giliran untuk masuk. Ada orang yang selalu memperjuangkan masivers untuk masuk lo namanya Pak Siswoyo, orang yang selalu disibukkan sama anak Masivers. Makasih ya Pak Sis? Tepat pukul 08.50 WIB, acara mulai berlangsung, diawali pada segment pertama d’Masiv perform dengan lagu Diam Tanpa Kata semua Masivers di studio bergoyang dan bernyanyi tiada henti . wah wah semangat banget ya Masiversnya, tarik mang! Segment demi segmet terlalui tiba hingga segment ke-5, hayo ada apa ya? Wow sekarang d’Masivnya yang dapat surprise dari Team RCTI dan Masivers. Mereka kedatangan guru atau orang yang mengenalkan mereka musik. Kiki kedatangan bang Johannya yang pertama kali mengajarkan bermain gitar. Wahyu kedatangan Pak Rahman guru drumnya sewaktu SMP,wahyu itu murid yang rajin lo Pak Rahman bilang! Trus Rama datang juga kakaknya Mas Anto atau Murre dialah orang yang mengajarkan untuk bermain musik. Rama bilang klo ga ada Mas Anto aku ga bakalan bisa main gitar! Namun ditengah kebahagiaan personel yang lain Rai dan Rian sedikit terharu karena orang yang mendukung dan mengajarkan mereka musik atau bernyanyi telah tiada, Rai dengan kakaknya Bang Budiman (alm) dan Rian dengan Opa Kellynya atau Alwi Daeng Mangawing (alm), meski tiada mereka tetap berbahagia karena sekarang mereka telah mencapai impiannya. Amin
Disela-sela surprise dari RCTI Masiverspun ga lupa untuk memberi kejutan dengan Membawakan kue Ulang tahun yang ke -7 untuk d’Masiv. Harapan dan doapun terucap banyak untuk d’Masiv dan Masivers semuanya. Amin
Ada satu lagi nih Daffa Masivers cilik yang selalu setia bersama d’Masiv, Daffa juga berdoa untuk d’Masiv katanya “cemoga(semoga) d’Masiv eksis teyus (terus), makin taku (laku) albumnya, dan ga dupa(lupa) cama (sama) Daffa”, Amin. Duh Daffa bahasamu itu lucu banget sih! Kemeriahan semakin ramai ga lupa juga Restu sang Inspring hadir untuk d’Masiv, semangat banget Restu apalagi klo udah nyanyi. Keren kan! Setelah acara selesai kita semua kembali kerumah masing-masing untuk istirahat, karena malamnya Masivers membuat Acara Anniversary d’Masiv. Wah keren ya anak Masivers Community pusat semangat banget buat acara untuk d’Masiv tanpa kenal lelah!
Malam pun tiba tepat pukul 19.30 WIB Rian, Rama, Rai, Kiki, dan Wahyu sudah siap semua dirumah Rian, tepat pukul 20.00WIB mereka semua berangkat ke Cafe Panbers yang tak jauh dari rumah Rian. Ada yang seru nih Rai ga mau naik mobil dia malah naik sepedanya, wah si Rai mau olah raga malam-malam. Hehehe
Sesampai di Cafe Panbers d’Masiv kumpul di pendopo belakang sambil menunggu acara yang berjalan satu persatu. Wah, banyak banget Masiversnya didalam Cafe, meski ruangan panas sampai berdesakan mereke tetap semangat mengikuti acara berlangsung, cayo Masivers d’Masiv bangga dan bersyukur memiliki kalian! Waktu yang ditunggu-tunggu tiba d’Masiv akan naik ke panggung, teriakan yang keras dari Masivers makin menggila, menyebut nama personel masing-masing. Suara didalam cafe sudah tidak karuan, rame banget dah. Para personel d’Masiv sudah diatas panggung, beuh Masivers makin jadi teriakannya, Panca dan Nana yang malam itu bertugas sebagai MC sempat keribetan menenangkan Masivers. Akhirnya suasana sudah tenang, acara kembali berlangsung dimulai dengan pemberian piagam resmi Masivers dan simbolis pemakaian id Masivers. Alhamdulillah Resmi juga Masivers yang belum diresmikan! Setelah pemberian Piagam ada sesi tanya jawab pertanyaan Masivers semua tentang inspirasi lagu, ayo dong ganti pertanyaannya yang lebih ok tegas Rian? Nah baru deh pertanyaan mereka keren-keren. Makin seru nih ada kuis juga di malam itu pemenangnya anak kecil namanya Farhan dan satu lagi hehehe lupa namanya. Tidak lupa pula Restu (sang inspiring) hadir untuk mengucapkan selamat dan doa bahkan memberikan kado Spesial untuk d’Masiv. Setelah pemberian piagam, tanya jawab, dan kuis saatnya pemotongan tumpeng dimulai dan doa untuk d’Masiv, potongan tumpeng pertama dipersembahkan untuk Ayah Daniel karena ayah orang yang sangat berjasa setia dan selalu bersama d’Masiv. Amin. Saatnya yang paling ditunggu d’Masiv perform untuk Masivers, tunggu-tunggu surprise dari Masivers lagi nih Pembacaan puisi dari tengah-tengah para Masivers satu persatu dibacakan sampe semua merinding mendengarnya bunyinya seperti ini:
Dulu kau bagaikan ulat yang tak seorangpun ingin menyentuhmu
Setelah itu kau bagaikan kepompong yang tak seorangpun tau isi kalian
Kini kau bagaikan kupu-kupu yang membuat orang-orang berlomba tuk mendapatkanmu
Kami tak akan pernah lelah mengikuti kalian walau pagi siang malam
Kami takkan lelah
Kami berbeda
Tapi kalian menyatukan kami komunitas Masivers Community
Tak banyak yang bisa kami berikan hanya ini
Keren kan puisinya, merinding banget pokoknya kalo kita denger. Nah sekarang giliran d’Masiv yang akan memberikan hadiah untuk Masivers, Spesial banget hari ini akan dipersembahkan oleh d’Masiv semua lagunya yang pilihin Request dari Masivers langsung, mulai Req pertama lagu Semakin, lanjut Apa Salahku, menyegarkan, dan banyak lagi lagunya ditutup dengan Single terbaru di Album ke-2 yaitu Rindu ½ Mati, duh Masivers dimanjain banget deh pokoknya malam itu! Jangan nyesel yang tidak hadir khususnya Masivers daerah, karena d’Masiv tau kalian selalu dihati Mereka. Tapi ada juga perwakilan daerah yang hadir Masivers Yogya, Lampung, Cirebon dan masih banyak lagi, semua doa dan dukungan kalian sangat berarti untuk d’Masiv. Terima kasih ya. Kami bukan apa-apa tanpa kalian kata Rian, d’Masiv dan Masivers adalah Satu Dalam Kebersamaan selamanya. Amin. Acara malam itu ditutup dengan doa yang dibacakan oleh salah satu guru Rian yang bernama bu Atun atau akrab dipanggil bunda. Kegembiraan ini tak akan pernah ada yang bisa menggantikan atau membayarnya dengan apapun karena tak ternilai yang diberikan Masivers untuk d’Masiv.By Thomi